Kekalahan Lanny/Ribka mengartikan bahwa wakil ganda putri Indonesia di Australian Open 2022 resmi sudah habis tak tersisa.
Pasalnya beberapa saat sebelumnya, wakil ganda putri muda Merah Putih, Rachel Allesya Rose/Meilysa Trias Puspitasari juga tersingkir.
Runner-up Juara Dunia Junior 2022 itu kalah cukup telak dari unggulan China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu dengan skor 14-21, 8-21.
Kekalahan Lanny/Ribka juga memastikan Indonesia gagal meraih gelar di dua sektor.
Selain ganda putri, wakil ganda putra Indonesia juga sudah habis setelah satu-satunya pasangan yang ikut serta di turnamen BWF World Tour Super 300 ini, yakni Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani juga kalah.