"Itu akibat benturan dengan pemain Serbia, kami segera melakukan perawatan di bangku cadangan."
Neymar sudah menjalani fisioterapi, namun pemeriksaan lebih detail akan dilanjutkan meski belum ada wacana sampai ranah MRI.
"Dia melanjutkan dengan fisioterapi dan kami harus menunggu 24 sampai 48 jam untuk pengamatan lebih baik," ungkap Lasmar.
"Tidak ada pemindaian MRI, namun besok kami akan membuat penilaian yang baru. Kami harus menunggu dulu dan tidak bisa memberi komentar lebih banyak terlalu dini," kata Lasmar.
Lasmar menuturkan bahwa Neymar sudah mengalami kesakitan selama 11 menit sejak ia mendapat tekel keras.
Namun masih berupaya bertahan demi membantu timnya di menit-menit akhir.
"Dia sudah merasakan sakit ini sepanjang laga tapi memilih tetap berada di lapangan untuk membantu tim selama 11 menit setelah cedera terjadi," kata Lasmar.
Sementara itu, pelatih timnas Brasil, Tite masih yakin Neymar akan kembali bermain untuk skuadnya di sisa laga.
"Dia bertahan untuk dua gol yang kami cetak meski cedera ankle karena ia sadar tim membutuhkannya," kata Tite.
"Anda bisa yakin bahwa Neymar akan tetap bermain di Piala Dunia, saya sangat yakin tentang itu, dia masih akan main," tegasnya.