"Yamaha selalu fokus pada keseimbangan, tapi sekarang perbedaan antara mesin dan Ducati sangat besar," kata Rossi dikutip Sportfeat dari Paddock-GP.com.
Baca Juga: Aleix Espargaro Merasa Aprilia Paling Maju Dibanding Empat Pabrikan Lainnya, Ini Indikasinya
"Tapi saya harus katakan bahwa Ducati telah menyebabkan masalah bagi semua orang dalam beberapa tahun terakhir."
"Bukan hanya Yamaha, semua merek Jepang yang berada dalam masalah karena Ducati telah naik kelas."
"Hal ini sudah terjadi sejak tahun 2016, tetapi dalam dua tahun terakhir mereka telah mengambil langkah baru."
The Doctor pun memberi saran jika pabrikan asal Jepang harus bekerja keras demi mengejar ketertinggalan mereka.
"Jepang harus membuat pilihan karena permainan telah berubah," imbuh eks pembalap asal Italia itu.
"Mereka membutuhkan lebih banyak uang, lebih banyak sumber daya."
"Mereka harus memahami bahwa mereka harus berbuat lebih banyak jika ingin menang," pungkasnya.