Find Us On Social Media :

Pelatih Terus Tekankan Hal ini ke Anthony Ginting dan Jonatan Christie Jelang Mentas di BWF World Tour Finals 2022

Tunggal putra Indonesia, Anthony sinisuka Ginting.

SportFEAT.com - Pelatih tunggal putra Indonesia, Irwansyah ingatkan Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie agar bermain lepas di BWF World Tour Finals 2022.

Dua nama itu memang akan menjadi wakil Indonesia di antara delapan pemain lainnya yang akan bertanding di BWF World Tour Finals 2022.

Seperti yang diketahui, ajang tersebut hanya bisa diikuti delapan pemain di tiap sektor dan satu negara hanya diizinkan mengirim dua wakil saja.

Kedelapan pemain terbaik itu diurutkan lewat ranking race to guangzhou yang dimana perolehan poinnya didapat dari turnamen yang diikuti tahun ini.

Baca Juga: Susul Viktor Axelsen, Anders Antonsen Cabut dari Pelatnas Denmark dan Bangun Kamp Pelatihan di Dubai

Keenam pemain dari sektor tunggal putra lainnya yakni, Viktor Axelsen, Chou Tien Chen, Prannoy H. S, Kodai Naraoka, Loh Kean Yew, dan Lu Guang Zu.

Melihat keenam pemain tersebut, Irwansyah menyebut persaingan di sektor tunggal akan merata.

"Enam pemain itu bisa dibilang kemampuannya merata meski Viktor menjadi unggulan teratas," kata Irwansyah dikutip Sportfeat dari Bolasport.

"Kalau mereka (Anthony Ginting dan Jonatan Christie) bermain lepas, Insha Allah bisa (menang)."

"Setiap pemain memiliki peluang juara dan saya sebagai pelatih mempersiapkan mereka semaksimal mungkin, itu saja."