Find Us On Social Media :

BWF World Tour Finals 2022 - Apriyani/Fadia Sebut Persaingan Sulit Ditebak Meski Pernah Kalahkan Ketujuh Calon Lawan

Atlet ganda putri bulutangkis Indonesia, Siti Fadia Silva Rakadhanti (kiri) dan Apriyani Rahayu (kanan), sedang berfoto bersama di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, 1 Desember 2022.

SportFEAT.com - Catatan head-to-head ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat menghadapi ketujuh kontestan BWF World Tour Finals 2022.

Apriyani/Fadia akan resmi menjadi satu-satunya wakil Indonesia di BWF World Tour Finals 2022 sektor ganda putri.

Sebelumnya, Indonesia belum memiliki satu pun wakil di sektor ganda putri yang akan mentas di ajang yang digelar 7 hingga 11 Desember 2022 itu.

Namun dengan mundurnya pasangan Jepang, Chiharu Shida/Nami Matsuyama membuat Apriyani/Fadia yang berada di daftar tunggu teratas otomatis mendapat slot.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Berkat Turnamen di Malaysia, Persiapan Gregoria dan Apri/Fadia Tak Terganggu

Kendati hanya menjadi pasangan pengganti, faktanya, banyak pemain yang akan mentas di BWF World Tour Finals 2022 pernah dikalahkan Apriyani/Fadia.

Dari ketujuh calon lawan, Apriyani/Fadia belum bertemu dengan dua pasangan Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard dan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.

Sementara itu, Apriyani/Fadia mampu unggul head-to-head atas ketiga calon lawan lainnya yakni, Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong, Zhang Shu Xian/Zheng Yu, Vivian Hoo/Lim Chiew Sin.

Sedangkan dua sisanya, Apriyani/Fadia setidaknya mampu meraih satu kemenangan meski masih kalah head-to-head.