Catatan minor tak jauh berbeda juga ditorehkan pemain yang akrab disapa Jorji itu ketika menghadapi An Se-young.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Daftar Juara Bertahan, Sektor Ini Dipastikan Lahirkan Juara Baru
Gregoria Mariska bahkan belum sempat meraih satu pun kemenangan dari tiga pertemuan sebelumnya dengan bocah ajaib Korea Selatan itu.
Yang tentu masih diingat kekalahan Gregoria Mariska atas An Se-young di final Australian Open 2022 lalu.
Sedangkan, Gregoria Mariska memiliki catatan lebih baik ketika menghadapi Akane Yamaguchi.
Setidaknya pada tahun ini, keduanya telah bertemu tiga kali dengan Gregoria Mariska memenangi dua laga.
Namun jika melihat rekor pertemuan sejak awal, ratu bulu tangkis dunia saat ini itu masih unggul 9 kemenangan dari 12 pertemuan atas Gregoria Mariska.
Nasib serupa juga dialami Apriyani/Fadia.
Pasangan yang baru debut pada bulan Mei itu akan tergabung di grup B.
Baca Juga: Sudah Jadi Tunggal Putra Ranking 2 Dunia, Raja Bulu Tangkis Malaysia Justru Dilanda Krisis Taktik