Find Us On Social Media :

Cuma Mampir Semusim di MotoGP, Darryn Binder Adalah Korban Perceraian Yamaha dengan RNF

eks pembalap RNF Yamaha, Darryn Binder.

SportFEAT.com - Pembalap yang akan berkiprah di Moto2 musim 2023, Darryn Binder menjadi korban perceraian Yamaha dengan tim satelit mereka sebelumnya RNF.

Yamaha sempat membuat keputusan mengejutkan dengan menarik Darryn Binder dari Moto3 ke MotoGP untuk berkompetisi di musim 2022.

Sayangnya perjudian Yamaha saat itu tak membuahkan hasil.

Darryn Binder selalu kesulitan di balapan tiap minggunya.

Baca Juga: Alasan Bos Dorna Ngotot Gelar MotoGP 2023 Sebanyak 22 Balapan

Alhasil, pembalap asal Afrika Selatan itu pun hanya menutup musim debutnya di MotoGP dengan hanya menduduki di posisi ke-24 di daftar klasemen.

"Promosi Darryn ke MotoGP adalah pertaruhan, risiko bagi kami dan dia,"kata Razali dikutip Sportfeat dari Autosport.

"Tapi rencana itu adalah program jangka panjang. Bukan baginya untuk datang tahun ini dan menjadi seperti Fabio (Quartararo), tidak ada yang dekat, itu tidak mungkin."

"Tapi kami pikir dia memiliki apa yang diperlukan. Dan sampai batas tertentu dia memang menunjukkan bahwa dia memiliki kemampuan mengendarai motor MotoGP, tapi dia masih belajar."

"Tapi Anda tidak bisa berbuat banyak dalam satu tahun, jadi rencananya adalah untuk terus bersama Yamaha selama beberapa tahun dan terus bersamanya."