Find Us On Social Media :

Hasil BWF World Tour Finals 2022 - Lewat Pertarungan Ketat Selama 3 Gim, Fajar/Rian Gagal Melaju ke Final

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto saat berlaga di babak semifinal BWF World Tour Finals 2022.

SportFEAT.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal susul Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ke final BWF World Tour Finals 2022.

Langkah Fajar/Rian harus terhenti di babak semifinal usai takluk di tangan wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi.

Berlaga di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (10/12), Fajar/Rian kalah lewat pertarungan tiga gim dengan skor 20-22, 21-11, 19-21.

Dengan hasil ini, Fajar/Rian gagal menyusul Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang sudah memastikan satu tiket final.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Bahkan Ganda Putra Malaysia pun Heran dengan Ahsan/Hendra

Laga memang berjalan ketat sejak awal gim yang pertama.

Kedua pasangan sama-sama tampil menyerang yang membuat perolehan angka terus berimbang.

Fajar/Rian sebenarnya sempat unggul 11-10 untuk menutup interval gim pertama.

Selepas interval, perolehan angka Fajar/Rian berhasil dibalikan.

Bahkan ganda putra andalan Indonesia itu sempat tertinggal hingga 12-15.

Fajar/Rian yang sempat mampu menyamakan skor menjadi 15-15 hingga 20-20 harus kehilangan kemenangan gim pertama dengan skor 20-22.

Memasuki gim yang kedua, laga masih tersaji sama ketatnya.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2022 - Hancur Total, Ganda Putra Nomor Satu Malaysia Sekaligus Juara Dunia Itu Tak Satupun Petik Kemenangan

Namun, Fajar/Rian sedikit memegang kendali permainan.

Pasangan Indonesia ranking tiga dunia itu sempat memperlebar jarak hingga 9-5 yang terus berlanjut hingga 11-7 untuk menutup interval gim kedua.

Selepas jeda, Fajar/Rian makin di atas angin seusai mereka melebarkan jarak hingga 15-7.

Fajar/Rian mampu menjaga keunggulannya dan sukses mengambil kemenangan gim kedua dengan skor 21-11.

Memasuki gim penentuan, kedua pasangan sama-sama masih berimbang.

Jual beli serangan di antara kedua pasangan terus tersaji hingga jarak perolehan angka tak jauh berbeda.

Kendati begitu, Fajar/Rian sendiri harus tertinggal terlebih dahulu pada interval gim ketiga dengan skor 9-11.

Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2022 - 5 Wakil Indonesia Mentas, 1 Tempat Final Sudah Dipesan

Selepas interval, tak perlu waktu lama untuk Fajar/Rian kembali menyamakan kedudukan.

Fajar/Rian bahkan untuk pertama kalinya unggul pada gim ketiga dengan skor 16-14.

Sayangnya kesempatan unggul dua angka tak membuat laga berjalan mudah bagi Fajar/Rian.

Kedudukan skor makin ketat memasuki poin-poin krusial.

Sayangnya pengembalian bola yang gagal melewati net dari Rian menutup gim ketiga dengan kemenangan pasangan China dengan skor 19-21.