Find Us On Social Media :

Nova Widianto Tegaskan Tak Ada Masalah dengan Siapa pun usai Memutuskan Keluar dari PBSI

Pelatih ganda campuran bulu tangkis Indonesia, Nova Widianto, saat ditemui awak media di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, 21 Desember 2022.

SportFEAT.com - Legenda Indonesia, Nova Widianto buka suara usai Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) meresmikan dirinya sebagai pelatih ganda campuran mereka.

BAM secara resmi mengumumkan nama Nova Widianto menjadi pelatih ganda campuran teranyar mereka pada Rabu (21/12/2022).

Ia akan menempati posisi yang sebelumnya ditinggal pelatih asal Indonesia lainnya, Paulus Firman.

Kabar tersebut menjadi jawaban di mana rumor kepindahan Nova Widianto ke BAM sudah mencuat sejak awal pekan ini.

Baca Juga: Breaking News - Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia Resmi Tunjuk Nova Widianto Sebagai Pelatih Ganda Campuran

Nova Widianto sendiri akan menyelesaikannya di pelatnas PBSI pada 30 Desember mendatang dan memulai pekerjaannya di BAM pada 1 Januari 2023.

"Per 1 Januari (jadi pelatih di BAM)," kata Nova Widianto dikutip Sportfeat dari Bolasport.

"Sejak Japan Open (saya didekati BAM)," ucap Nova.

Nova Widianto mengaku jika keputusan ini dibuat usai BAM memberikan penawaran yang lebih baik.

Namun ia menegaskan jika tak terjadi masalah dengan siapapun yang menyebabkan dirinya tak betah di PBSI.