Find Us On Social Media :

Berkaca Kasus Raul Fernandez dan Remy Gardner yang Dibuang KTM, Pembalap Rookie Seharusnya Dikontrak 2 Musim

Raul Fernandez (kiri) dan Remy Gardner (kanan) pada acara peluncuran tim KTM Tech3 jelang MotoGP 2022.

SportFEAT.com - Pembalap Mooney VR46, Marco Bezzecchi turut mengomentari nasib buruk yang menimpa pembalap sesama rookie pada MotoGP 2022.

MotoGP 2022 menjadi musim yang tak begitu ramah bagi para pembalap debutan atau yang biasa disebut rookie.

Hal itu bisa dilihat dalam kasus dua rookie KTM Tech3, Remy Gardner dan Raul Fernandez yang terdepak dari tim di akhir musim MotoGP 2022.

Padahal dua pembalap itu begitu menjanjika di musim sebelumnya usai menempati posisi pertama dan kedua di kelas Moto2.

Baca Juga: Aprilia Kini Punya 3 Pembalap Jagoan Mulai MotoGP 2023, Team Order Sangat Mungkin Dilakukan

Sayangnya, Raul Fernandez harus hijrah ke RNF Aprilia, sedangkan Remy Gardner bahkan harus terdepak hingga pindah ke ajang WSBK.

Nasib sama juga dialami Darryn Binder yang sebelumnya memperkuat RNF saat masih menjadi tim satelit Yamaha musim lalu.

Loncat kelas dari Moto3 ke MotoGP, performa Darryn Binder jauh dari harapan dan di musim 2023 ia turun berkompetisi di tim Moto2.

Nasib lebih baik didapat oleh rookie yang dimiliki tim satelit Ducati.

Fabio Di Giannantonio yang memperkuat Gresini Racing sempat meraih pole position saat seri MotoGP Italia 2022.