Find Us On Social Media :

Malaysia Open 2023 - Taktik Ganda Putra Malaysia Ingin Tumbangkan Marcus/Kevin di Babak Pertama

Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo ungkap penyebab kekalahan di babak pertama French Open 2022.

SportFEAT.com - Ganda putra Malaysia sudah mengerti akan bermain dengan pola apa demi meredam Marcus/Kevin pada pertemuan mereka di Malaysia Open 2023.

Ganda putra Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wun akan menghadapi tantangan besar di babak pertama Malaysia Open 2023, dengan bertemu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Di Malaysia Open 2023, untuk pertama kalinya dalam 5 tahun terakhir, Marcus/Kevin akan bermain dengan status pasangan non-unggulan.

Peringkat Marcus/Kevin memang sudah turun drastis hingga keluar dari 20 besar.

Baca Juga: PBSI Umumkan Promosi-Degradasi pada Pekan Depan, Jajaran Atlet sampai Pelatih Dipastikan Ada Perubahan

Man Wei Chong/Tee Kai Wun pun ingin memanfaatkan situasi tersebut.

Mereka sudah meracik strategi untuk menghadapi Minions di laga pertama pada Malaysia Open 2023.

Sebagai wakil tuan rumah, Man/Tee jelas tak ingin mengecewakan penonton publik Negeri Jiran. 

"Kami akan masuk ke mode permainan menyerang," kata Tee Kai Wun dikutip Sportfeat dari New Straits Times.

"Saya yakin kami bisa meraih poin melalui pola serangan kami," tandasnya.