Find Us On Social Media :

Malaysia Open 2023 - Termasuk Kento Momota, Jepang Umumkan Dua Wakilnya Mundur

Pebulu tangkis tunggal putra Jepang, Kento Momota, pada babak pertama German Open 2022 di Muelheim, Rabu (9/3/2022).

Pasalnya Malaysia Open 2023 kini berlevel Super 1000 yang bisa mendongkrak rankingnya saat ini.

Kento Momota saat ini menempati ranking ke-16.

Di babak 32 besar Malaysia Open 2023, Kento Momota sejatinya akan bertemu Toma Junior Popov dari Prancis.

Baca Juga: Demi Pacu Ganda Putra Muda Indonesia, Ahsan/Hendra Masih Ingin Panaskan Persaingan Kualifikasi Olimpiade Paris 2024

Selain Kento Momota, Jepang juga kehilangan salah satu wakilnya dari sektor ganda putri.

Kali ini, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara harus absen di Malaysia Open 2023.

Selain itu, Matsumoto/Nagahara juga mundur di dua turnamen lainnya yakni, India Open 2023 dan Indonesia Masters 2023.

Mundurnya pasangan ranking delapan dunia itu akibat cedera kaki yang dialami Nagahara.

Di babak 32 besar nanti, Matsumoto/Nagahara sejatinya akan bertemu wakil China, Li Wen Mei/Liu Xuan Xuan.