Find Us On Social Media :

Hasil Malaysia Open 2023 - Straight Game! Dejan/Gloria Tumbangkan Pasangan Terbaik Belanda

Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja saat berlaga di Australian Open 2022, Quaycentre, Sydney, Australia, Jumat (18/11/2022).

SportFEAT.com - Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil memetik kemenangan di babak pertama Malaysia Open 2023 setelah singkirkan pasangan terbaik Belanda.

Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja berhasil mengawali petualangan di Malaysia Open 2023 dengan hasil manis.

Pasangan independen asal PB Djarum itu sukses memetik kemenangan di babak pertama Malaysia Open 2023, Selasa (10/1/2023).

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023 - Ana/Tiwi Susul Gregoria usai Bungkam Wakil Prancis

Dejan/Gloria mengalahkan pasangan terbaik Belanda, Robin Tabeling/Selena Piek dalam permainan straight game.

Berlaga di lapangan 3 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Dejan/Gloria menang dengan skor 21-16, 21-14.

Sepanjang pertandingan yang bergulir selama 32 menit itu, Dejan/Gloria mampu memegang penuh kendali permainan.

Gim pertama sempat ketat, namun Dejan/Gloria terus mempertahankan keunggulan meski nyaris terkejar.

Ketenangan di akhir gim pertama juga membuat mereka tampil lebih padu dan berhasil mengunci kemenangan gim pertama.

Gim kedua berjalan tak kalah lebih sengit dari gim pertama.

Kedua pasangan silih berganti saling mengejar poin sampai kedudukan 6 sama.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Kodai Naraoka Justru Sedang Tidak Fit, Siapa yang Mampu Hentikan Viktor Axelsen?

Namun sejak kedudukan itu pula, Dejan/Gloria mulai kembali menemukan ritme permainan mereka.

Dejan/Gloria unggul cepat meraih beberapa poin beruntun sampai 9-6 dan terus unggul sampai interval.

Dejan/Gloria semakin menguasai jalannga laga sampai unggul jauh 16-10.

Gloria sukses menguasai area depan net dan bermain lebih cekatan daripada Selena Piek. Beberapa kali Selena Piek kalah cepat dan justru membuat kesalahan sendiri di depan net.

Dejan/Gloria makin nyaman memimpin dan meraih match point 20-13 dan akhirnya berhasil memastikan kemenangan 21-14.

Dejan/Gloria kini tinggal mempersiapkan diri menuju babak 16 besar Malaysia Open 2023.

Mereka akan menantang unggulan lima Tang Chun Man/Tse Ying Suet asal Hong Kong, Kamis (12/1/2023).