Find Us On Social Media :

Jadwal Malaysia Open 2023 - 7 Wakil Indonesia Main, Marcus/Kevin dan Rehan/Lisa Lawan Tuan Rumah

Pelatih ganda putra Indonesia, Aryono Minangrat dan Herry Iman Pierngardi saat mendampingi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo di Denmark Open 2022.

SportFEAT.com - Jadwal hari kedua Malaysia Open 2023, 7 wakil Indonesia akan menjalani babak 32 besar pada hari ini. Marcus/Kevin dan Rehan/Lisa lawan wakil tuan rumah.

Malaysia Open 2023 memasuki hari kedua, Rabu (11/1/2023) dan masih akan memainkan babak 32 besar pada hari ini.

Ada tujuh wakil Indonesia yang akan berjuang di hari kedua turnamen Super 1000 itu.

Dua diantaranya bakal menjalani laga yang diprediksi akan alot, karena melawan wakil-wakil tuan rumah.

Baca Juga: Hasil Lengkap Malaysia Open 2023 - Fajar/Rian Sempurnakan Sembilan Wakil Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Marcus/Kevin akan ditantang ganda putra muda Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wun.

Itu akan menjadi pertemuan kedua bagi mereka.

Di pertemuan sebelumnya, Marcus/Kevin menang. Tetapi Minions mungkin harus lebih waspada sebab lawan bermain dengan dukungan publik sendiri.

Terlebih kemenangan sebelumnya pun diraih tak mudah lewat skor ketat, 23-21, 21-19 di turnamen Japan open 2022.

Sedangkan Rehan/Lisa hari ini akan bermain melawan pasangan veteran Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Laga tersebut akan sangat mendapat sorotan, sebab itu akan menjadi laga yang menentukan akhir karier Goh Liu Ying. Goh sempat berujar bahwa Malaysia Open 2023 akan menjadi turnamen terakhirnya sebelum resmi pensiun.

Rehan/Lisa belum pernah berjumpa Chan/Goh.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023 - Ahsan/Hendra Kelas, Tumbangkan Ganda Putra China Lewat Permainan Taktis

Namun catatan Rehan/Lisa cukup baik sejak akhir tahun mampu meningkat dan menjuarai Hylo Open 2023.

Sedangkan Chan/Goh, mereka sempat berpisah dalam satu tahun terakhir dan berganti pasangan duet.

Babak 32 besar di hari kedua masih akan dihelat mulai pukul 09.00 WIB.

Berikut perkiraan jadwal Malaysia Open 2023 hari kedua, Rabu (11/1/2023):

Lapangan 1 

XD - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia): 13.00 WIB

Lapangan 2

MS - Shesar Hiren Rhustavito vs Kunlavut Vitidsarn (Thailand/8): 10.40 WIB

MS - Chico Aura Dwi Wardoyo vs Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark): 13.30 WIB

MD - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Man Wei Chong/Tee Kai Wun (Malaysia): 17.00 WIB

Lapangan 3 

XD - Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang): 10.00 WIB

MD - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Akira Koga/Taichi Saito (Jepang): 17.30 WIB

Lapangan 4

MD - Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri vs Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren (Thailand): 15.00 WIB