Find Us On Social Media :

Hasil Malaysia Open 2023 - Meski Sempat Sulitkan Pasangan Nomor 1 Dunia, Langkah Dejan/Gloria Harus Terhenti

Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja di semifinal Malaysia Open 2023.

SportFEAT.com - Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja harus tersingkir di babak semifinal Malaysia Open 2023.

Dejan/Gloria harus menelan kekalahan di babak semifinal usai kalah dari wakil China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Berlaga di Axiata Arena, Malaysia, Sabtu (14/1/2023), Dejan/Gloria harus takluk lewat dua gim langsung dengan skor 16-21, 18-21 selama 42 menit.

Dengan hasil ini, Zheng/Huang akan menghadapi Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) di partai puncak.

Baca Juga: Amarah Rexy Mainaky usai Pukulan Telak di Turnamen Kandang Malaysia Open 2023

Meski menghadapi pasangan nomor satu dunia, tak membuat Dejan/Gloria tampil di bawah tekanan.

Bahkan pasangan yang bernaung di PB Djarum itu sempat beberapa kali unggul di awal-awal gim pertama.

Namun sayangnya Zheng/Huang juga mampu tampil solid.

Dejan/Gloria pun harus berbalik tertinggal 8-11 di interval gim pertama.

Sayangnya setelah interval gim kedua, Dejan/Gloria masih kesulitan menembus pertahanan jawara dunia 2022 itu.

Beberapa kali serangannya berhasil dimentahkan oleh Zheng/Huang.

Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2023 - Diwarnai Tangisan, Cedera Halangi Apriyani/Fadia Pertahankan Gelar

Di sisi lain, serangan Zheng/Huang yang lebih variatif mampu menambah perolehan poin mereka.

Dejan/Gloria pun harus kehilangan gim pertama dengan 16-21.

Di gim kedua, jalannya laga hampir serupa seperti gim sebelumnya.

Awalnya, Dejan/Gloria masih bisa mengimbangi permainan Zheng/Huang.

Namun perlahan, dominasi kembali dipegang oleh ganda campuran nomor satu dunia itu.

Baca Juga: Malaysia Open 2023 - Dikandaskan Fajar/Rian, Ganda Putra Tuan Rumah Bongkar Faktor Kekalahan

Alhasil, Dejan/Gloria kembali tertinggal di interval gim kedua dengan skor 8-11.

Dejan/Gloria sempat menjaga asa mereka untuk setidaknya bermain rubber game saat memangkas jarak skor menjadi 11-12.

Sayangnya momen positif itu tak berlanjut usai mereka malah kehilangan tiga angka beruntun.

Meski sempat kembali memangkas jarak skor, Dejan/Gloria harus kembali kehilangan kemenangan gim kedua dengan skor 18-21.