SportFEAT.com - Malaysia bak menjadi rumah kedua untuk Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di mana mereka berhasil memetik tiga gelar sepanjang karier mereka.
Ya, ganda putra Indonesia ranking satu dunia itu sejauh ini telah berhasil menembus empat kali final pada turnamen yang digelar di Malaysia.
Yang terbaru jelas Malaysia Open 2023 pada Minggu (15/1/2023) kemarin, Fajar/Rian sukses mengecap titel kampiun setelah berjuang tiga gim menaklukkan jagoan anyar dari China, Liang Wei Keng/Wang Chang.
Jauh sebelum itu, Malaysia memang tampaknya cukup ramah menjadi tuan rumah turnamen bagiduo FajRi. Pasalnya ganda putra yang sudah berpasangan sejak 2014 itu sering kali mendapat hasil manis di Negeri Jiran.
Pertama terjadi di tahun 2018, Fajar/Rian mampu membawa pulang gelar juara Malaysia Masters yang saat itu memiliki level Super 500.
Pada babak final kala itu, Fajar/Rian bahkan mengalahkan wakil tuan rumah sekaligus eks ganda putra nomor satu dunia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong dengan skor 14-21, 24-22, 21-13.
Baca Juga: Malangnya Franco Morbidelli di Yamaha, Motor Memble Justru Dia yang 'Dipaksa' Bangkit
Di kesempatan final kedua di tanah Negeri Jiran, Fajar/Rian sukses menembus final Malaysia Open edisi 2022 yang memiliki level super 750.
Sayangnya di final, Fajar/Rian kala itu harus puas jadi runner-up usai menelan kekalahan dari wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 22-24, 21-16, 9-21.
Namun tak berselang lama, sepekan kemudian mereka akhirnya kembali menjadi juara di ajang Malaysia Masters 2022 yang memiliki level super 500.