Find Us On Social Media :

Hasil India Open 2023 - Marcus/Kevin Lolos dari Lubang Jarum

Aksi Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada babak pertama India Open 2023, Selasa (17/1/2023)

SportFEAT.com - Ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melaju ke babak perempat final India Open 2023 usai melakoni laga ketat dan nyaris kalah.

Kemenangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo itu didapat usai menang atas wakil China, Ren Xiang Yu/Tan Qiang di babak kedua India Open 2023.

Berlaga di lapangan 1 K.D. Jadhaav Indoor Hall, New Delhi, India, Kamis (19/1/2023), Marcus/Kevin menang dengan skor 16-21, 21-18, 23-21 selama 75 menit.

Laga itu jelas bukan laga yang mudah sebab eks ganda putra nomor satu dunia itu kalah di game pertama.

Di game kedua mereka berhasil membalikkan keadaan, tetapi di game ketiga mereka sudah hampir kalah saat tertinggal 13-16.

Laga game ketiga semakin alot ketika Marcus/Kevin sudah match point namun ditahan Ren/Tang hingga terjadi adu setting 20-20. Ketenangan dan pengalaman Marcus/Kevin sangat berperan krusial di momen ini.

Baca Juga: Hasil India Open 2023 - Jonatan Christie Akhirnya Revans Lawan Musuh Sejak Zaman Junior

Marcus/Kevin tak mengawali laga cukup impresif di gim pertama. Sering kali pertahanan mereka dengan mudah ditembus.

Hal itu diperburuk dengan pengembalian Marcus/Kevin yang sering kali tak melewati net.

Pasangan yang dijuluki The Minions itu bahkan harus tertinggal jauh dengan skor 5-11 di interval gim pertama.