Find Us On Social Media :

Pujian Fajar/Rian untuk Chia/Soh meski Gagal ke Final India Open 2023

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memenangi babak semifinal Malaysia Open 2023, yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu (14/1/2023).

SportFEAT.com - Meski kalah, Fajar/Rian tetap memuji lawan mereka, ganda putra Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang tampil lebih bagus di India Open 2023.

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tetap legowo menerima kekalahan mereka di India Open 2023.

Fajar/Rian terhenti di babak semifinal turnamen level Super 750 pada Sabtu (21/1/2023) kemarin.

Ganda putra nomor satu dunia itu kalah dari Juara Dunia 2022 asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dalam laga tiga game, 21-11, 15-21, 16-21.

Baca Juga: India Open 2023: 2 Tunggal Putri China Sakit Akibat Makanan di Hotel

Kekalahan tersebut menjadi pertama kalinya dalam empat pertemuan terakhir Fajar/Rian dengan Chia/Soh.

Sebelumnya, sepanjang tiga kali bertemu di tahun 2022, Fajar/Rian selalu sukses menaklukkan ganda putra ranking tiga dunia itu.

Fajar/Rian mengakui bahwa di pertandingan semifinal kemarin, lawan bermain lebih bagus dan mampu mengubah taktik di pertengahan laga dengan mulus.

Pasangan berjulukan duo FajRi itu malah tidak segan untuk tetap memuji performa Chia/Soh, yang akhir-akhir ini disorot karena sejak menjadi juara dunia malah mengalami performa yang anjlok.

Fajar menyebutkan defence tangguh yang dimiliki Chia/Soh adalah yang membuat ia dan Rian harus takluk.