Find Us On Social Media :

Tak Bisa Nyontek Marc Marquez Lagi, Alex Marquez Yakin Bisa Mandiri di Gresini Ducati

Pembalap tim Gresini Racing, Alex Marquez peluncuran livery baru Gresini Racing untuk MotoGP 2023, Sabtu (21/1/2023)

SportFEAT.com - Alex Marquez tak akan bisa lagi menyontek data sang kakak Marc Marquez usai putuskan hengkang dari Honda ke Gresini Ducati di MotoGP 2023.

Alex Marquez akan menjadi pendatang baru alias debutan di skuad Ducati pada MotoGP 2023.

Musim ini adik Marc Marquez itu resmpi berganti tim dari LCR Honda ke Gresini Ducati.

Alex Marquez mengisi kekosongan satu slot di Gresini yang sebelunya ditempati oleh Enea Bastianini, yang telah ditarik ke tim pabrikan Ducati. Alex akan berduet dengan Fabio Di Giannantonio.

Baca Juga: Dari Dipandang Sebelah Mata, Kini Satu Tim Ini Diprediksi Merusak Dominasi Ducati

Datang ke keluarga tim yang paling tangguh saat ini sangat memotivasi Alex Marquez.

Pembalap 26 tahun itu sangat berharap kariernya bisa moncer dan tidak stagnan seperti di Honda.

"Saya sangat senang dan bangga menjadi bagian dari keluarga ini sekarang," kata Alex Marquez dalam launching tim Gresini, Sabtu (21/1/2023) lali di Cervia.

Namun kesenangan Alex Marquez mungkin harus dihadapi dengan risiko besar, yakni ia harus benar-benar terlepas dari bayang-bayang sang kakak.

Sebelumnya selama dua tahun di Honda (Repsol dan LCR), Alex mungkin masih bisa sedikit menyontek data dan informasi dari Marc, mengingat mereka masih satu rumah.