Find Us On Social Media :

Update Ranking BWF: Anthony Ginting dan Jonatan Christie Sesaki Tiga Besar Dunia

Jonatan Christie berselebrasi usai menang dramatis atas Chou Tien Chen (Taiwan) di perempat final India Open 2023 yang digelar di KD Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India, Jumat (20/1/2023).

SportFEAT.com - Federasi Bulu Tangkis Dunia merilis update ranking pekan ini, Selasa (24/1/2023). Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie sesaki tiga besar.

Pada pekan ini, Anthony Ginting menempati ranking dua, sedangkan Jonatan Christie berada di ranking tiga dunia.

Torehan itu naik satu strip di banding minggu sebelumnya.

Dua ujung tombak tunggal putra Indonesia itu menggeser pemain asal Malaysia, Lee Zii Jia yang sempat menempati ranking kedua.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2023 - 2 Tunggal Putra Merah Putih Telan Kekalahan di Babak Kualifikasi

Hasil ini tak terlepas dari torehan Anthony Ginting dan Jonatan Christie yang mampu menembus babak semifinal India Open 2023 (super 750).

Di sisi lain, status raja bulu tangkis dunia masih dipegang oleh Viktor Axelsen.

Sementara itu, Gregoria Mariska Tunjung yang menjad tunggal putri nomor satu Indonesia juga beranjak naik satu strip dari posisinya minggu lalu.

Kini, pemain yang akrab disapa Jorji itu menempati ranking ke-14 dunia.

Di sektor tunggal putri, status ratu bulu tangkis dunia masih disandang oleh Akane Yamaguchi asal Jepang. 

Beralih ke sektor ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto masih mampu mempertahankan takhtanya pada pekan ini meski hanya menjadi semifinalis di India Open 2023.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2023 - Diwarnai 2 Derbi Merah Putih, Marcus/Kevin Ditunggu Lawan Alot

Sayangnya, posisi ranking kedua yang sebelumnya diisi oleh Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan kini digeser oleh pasangan asal Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Kabar cukup menggembirakan datang dari Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang kembali naik satu peringkat ke posisi 18 dunia.

Berlanjut ke sektor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti masih mempertahankan posisi ranking limanya meski absen di India Open 2023.

Di sektor ganda putri, pasangan asal China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan juga masih kokoh di posisi ranking satu dunia.

Perubahan juga tak banyak terjadi bagi wakil Indonesia di sektor ganda campuran.

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari masih menempati ranking sembilan dunia.

Baca Juga: 9 dari 10 Final Berbuah Kekalahan, Pelatih Soroti Mental Pasangan Juara Dunia Asal Malaysia

Sedangkan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati harus turun satu strip ke ranking 13 dunia.

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong juga masih sukses mempertahankan posisi puncaknya meski hanya menjadi semifinalis di India Open 2023.

Daftar lengkap update ranking BWF bisa dilihat di tautan di bawah ini:

Update ranking BWF Selasa (24/1/2023).