Find Us On Social Media :

Indonesia Masters 2023: Jonatan Christie Bicara Soal Peluang Juara usai Mundurnya Viktor Axelsen

Tunggal putra tanah air, Jonatan Christie saat tampil melawan Nhat Nguyen (Irlandia) pada babak pertama Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).

"Tapi untuk di sini ya plusnya itu, chancenya mungkin lebih besar. Beberapa pemain punya chance yang lebih besar dibandingkan ada Viktor."

"Minusnya dari saya sendiri sebenernya pengen lagi ketemua Viktor, tujuannya pasti ingin lah ngalahin viktor."

"Tujuannya ingin sparing sama dia untuk apa sih yang saya masih kurang yang kira-kira."

"Kok ga gampang ngalahin dia, apa yang harus saya lakukan lagi, jadi pengen gali terus apa yang harus ditambah untuk diri sendiri, lebih ke arah situ."

Jonatan Christie sendiri telah memastikan satu tiket ke babak 16 besar Indonesia Masters 2023.

Di babak 32 besar ia mampu mengalahkan wakil Irlandia, Nhat Nguyen.

Berlaga di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (25/1/2023), pemain yang akrab disapa Jojo itu menang lewat rubber game dengan skor 21-23, 21-11 21-6.

Di babak 16 besar nanti pemain ranking tiga dunia saat ini itu akan menjalani derbi Merah Putih menghadapi Shesar Hiren Rhustavito.

Pemain yang akrab disapa Vito itu menang atas wakil India, Kidambi Srikanth di babak 32 besar Indonesia Masters 2023.