"Alhamdulillah biasanya hal ini terjadi di sektor ganda putra. Bersyukur banget meski beda sektor tapi rasanya ini sangat bangga."
Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia Masters 2023: Jonatan vs Chico, Duel yang Pernah Diwarnai Skor 30-28
Dengan kesuksesan itu, Irwansyah setidaknya bisa sedikit bersantai.
Pasalnya Irwansyah dipastikan tidak akan mendamapingi kedua anak asuhnya di lapangan.
Meski tak akan mendampingi, Irwansyah mengaku tetap akan memantau dua anak asuhnya itu.
Hal itu untuk melakukan evaluasi demi performa yang lebih baik lagi di masa depan.
"Besok saya tetap menyaksikan pertandingan mereka untuk bahan evaluasi lagi," aku Irwansyah.
Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2023: All Indonesian Final Tersaji, 3 Wakil Merah Putih Mentas
"Meski dua-duanya pemain saya, saya juga harus tetap melihat kekurangan dan kelebihan mereka untuk ke depannya," tegasnya.
Mulai tahun ini, Irwansyah tak akan bekerja sendirian lagi.
PBSI telah menunjuk eks pelatih mantan pelatih sektor pratama, Harry Hartono untuk menemani Irwansyah.