Find Us On Social Media :

Banyak yang Belum Tahu, Ternyata Ada Empat Jenis Smash di Bulu Tangkis

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada pertandingan babak 16 besar Indonesia Masters 2023 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat pada Kamis (26/1/2023)

SportFEAT.com - Smash menjadi salah satu senjata untuk memenangkan sebuah pertandingan bulu tangkis.

Smash sendiri memiliki pengertian pukulan menyerang yang ber-power dalam sebuah permainan bulu tangkis.

Namun, smash tidak terlalu tentang memukul shuttlecock dengan power besar.

Jika mampu menambahkan variasi saat melakukan smash, pebulu tangkis bakal punya senjata yang jauh lebih kuat.

Baca Juga: Prediksi Tim Terkuat di Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023

Sebenarnya, ada empat teknik smash dalam olahraga bulu tangkis.

Dalam artikel ini, akan dijelaskan jenis pukulan smash dalam bulu tangkis.

1. Full Smash

Full Smash, juga biasa disebut heavy smash atau power smash menjadi jenis pukulan serangan yang sering dijumpai.

Jenis smash ini digunakan untuk menciptakan peluang net kill, membuat lawan hilang keseimbangan, mendorong lawan ke area belakang lapangan, dan mengubah jalannya reli untuk mengejutkan lawan.