Find Us On Social Media :

Ceraikan Tiga Ganda Putra Malaysia, Rexy Mainaky Pesimistis Anak Asuhnya Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Pelatih bulutangkis ganda putra Malaysia, Rexy Mainaky, saat ditemui awak media di Istora Senayan, Jakarta, 17 Juni 2022.

SportFEAT.com - Rexy Mainaky selaku Direktur Kepelatihan Ganda Malaysia mengaku berat memisahkan tiga anak asuhnya.

Baru-baru ini, Rexy merombak pasangan ganda putra mereka usai pasangan andalan di pelatnas Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Rumsani memutuskan berpisah.

Kini, Rexy Mainaky membongkar pasang tiga pasangan menjadi Sze Fei/Choong Hon Jian, Izzuddin/Mohd Haikal Nazri, dan Wan Arif Wan Junaidi/Yap Roy King.

Rexy mengaku bukan hal yang mudah juga memisahkan Haikal/Arif yang telah bermain bersama selama tiga tahun dan kini menempati ranking 47 dunia.

Baca Juga: Sudah Koleksi 2 Medali, PV Sindhu Bertekad Lengkapi dengan Emas Olimpiade Paris 2024

"Bukan niat saya untuk memecah pasangan mana pun tetapi saya terpaksa melakukannya karena saya harus mendapatkan pasangan baru untuk Sze Fei dan Izzuddin," kata Rexy Mainaky dikutip Sportfeat dari The Star.

"Ada rumor bahwa Izzuddin dan Haikal akan dipasangkan secara permanen setelah mereka memenangkan Malaysia International Challenge Desember lalu (ketika mereka digabungkan sementara) dan saya akui ada diskusi di antara kami para pelatih juga."

"Saya harus membuat keputusan sulit pada pasangan baru dan sedih melihat akhir dari pasangan peringkat tinggi Sze Fei/Izzuddin tetapi jika kami dapat menghasilkan tiga pasangan yang menang dari ini, maka ini adalah sesuatu yang positif," ungkap Rexy.

Legenda bulu tangkis Indonesia itu juga menampik anggapan jika perombakan tidak adil bagi Sze Fei dan Arif karena pasangan baru mereka, Hon Jian dan Roy King masih belum berpengalaman.

Hon Jian merupakan pemain berusia 22 tahun yang sebelumnya bermain di ganda campuran dengan pasangannya sat ini, Valeree Siow.