Find Us On Social Media :

Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: India Pincang Tanpa Duet Ganda Putra Terbaik

Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty menjadi ganda putra India pertama yang memenangi gelar juara BWF World Tour sepanjang sejarah.

SportFEAT.com - India mengalami kepincangan dalam kekuatan ganda putra mereka di Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 setelah Satwiksairaj Rankireddy batal ikut akibat cedera.

Kabar itu diumumkan oleh Asosisai Bulu Tangkis India (Badminton Association of India/BAI) pada hari ini, Rabu (8/2/2023).

BAI mengumumkan adanya pergantian pemain dalam skuad India di Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 di sektor ganda putra.

Duet ganda putra terbaik India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dipastika tidak akan bisa terlihat di ajang beregu kualifikasi Sudirman Cup 2023 tersebut.

Baca Juga: Keegoisan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin Mengakibatkan Rexy Mainaky Terpaksa Korbankan Pasangan Ganda Putra Lain

Pasalnya, Satwiksairaj Rankireddy ditarik mundur oleh BAI akibat cedera.

Sebagai gantinya, posisi Rankireddy akan diisi oleh pemain ganda putra India lapis kedua Dhruv Kapila.

Dhruv Kapila sendiri merupakan pasangan ganda putra yang biasanya berduet dengan MR Arjun. Duet ini tidak dibawa oleh BAI untuk Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023.

Ditarik mundurnya Rankireddy mengartikan adanya kepincangan kekuatan India di turnamen beralis Tong Yun Kai Cup itu.

Baca Juga: Pelatih Asal Indonesia Angkat Bicara usai Kirim Surat Tuntutan ke Tunggal Putra Nomor Satu Malaysia

Pasalnya, ganda putra kedua India yang dibawa ke turnamen tersebut adalah pasangan muda, Vishnuvardhan G Panjala/Krishna Prasad Garaga.

Sementara itu di sektor putri, India tidak melakukan perubahan.

Berikut daftar pemain India di Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 per Rabu (8/2/2023):

Tim India

Putra: 

HS Prannoy

Lakshya Sen

Chirag Shetty

Dhruv Kapila

Vishnuvardhan G Panjala

Krishna Prasad Garaga

Ishaan Bhatnagar

Putri:

PV Sindhu

Aakarshi Kashyap

Tressa Jolly

Pullela Gayatri Gopichand

Shikha Gautam

Ashwini Bhat K

Tanisha Crasto