Find Us On Social Media :

Leo/Daniel Ungkap Target di Tur Eropa usai Duduki Ranking 10 Dunia

Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, saat menjadi juara di ajang Thailand Masters 2023.

"Hasil ini menjadi pacuan kami untuk termotivasi terus, jangan sampai lengah dan jangan cepat puas."

Dengan dua gelar secara beruntun itu, Leo/Daniel kini menempati ranking 10 besar dunia.

Baca Juga: Daftar Juara Kejuaraan Beregu Campuran Asia, Torehan Terbaik Indonesia Hanya Menjadi Semifinalis

Mereka menyusul Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (1) dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (3), ganda putra Indonesia penghuni 10 besar dunia.

"Kami bersyukur bisa masuk top ten karena tidak gampang," sambung Leo.

"Tetapi, selisih poin dengan pasangan ranking ke-11 (Choi Sol-gyu/Kim Won-ho, Korea Selatan) sedikit."

"Kami harus fokus lagi untuk turnamen ke depan, jadi kami harus latihan lebih giat lagi."

"Pelatih mengucapkan selamat. Saya dan Daniel juga mengucap terima kasih untuk pelatih karena telah berjasa, untuk PBSI dan klub kami PB Djarum."

Meski sudah tembus 10 besar, Leo/Daniel tak menampik masih ada aspek yang harus dibenahi atau ditingkatkan.

Apalagi usia keduanya masih tergolong muda, dimana keduanya masih berusia 21 tahun.