Find Us On Social Media :

Francesco Bagnaia Diam-diam Kepo Ketangguhan KTM ke Jack Miller

Francesco Bagnaia (kiri) saat berada di paddock Ducati jelang tes Sepang 2023.

SportFEAT.com - Francesco Bagnaia penasaran sekali dengan cara KTM menaklukkan trek basah hingga sempat bertanya pada eks rekan setimnya, Jack Miller di tes Sepang.

Pembalap Ducati Lenovo itu tidak menyia-nyiakan kesempatannya saat berbincang dan bertemu sebentar dengan mantan rekan setimnya, Jack Miller di sela-sela tes Sepang.

Francesco Bagnaia mulai menggali-gali tentang mesin KTM kepada Jack Miller yang sekarang bernaung di KTM Red Bull.

Keingintahuan juara dunia 2022 itu terhadap mesin KTM dilandasi hasil di musim lalu, tatkala pabrikan Austria itu berhasil menjuarai dua seri balapan saat hujan di trek basah melalui Miguel Oliveira.

Baca Juga: Fabio Quartararo Rahasiakan Jumlah Mesin Baru Yamaha yang Dia Uji di Tes Sepang

"Saya bertanya apakah dia (Jack Miller) tahu mengapa Miguel tahun lalu bisa begitu cepat dalam kondisi trek basah," kata Francesco Bagnaia dikutip Sportfeat dari Crash.net.

"Lalu dia menjawab bahwa sekarang 'ini adalah motor yang berbeda'," tukasnya.

Bagnaia sedikit membandingkan bedanya Ducati dengan KTM ketika melintasi trek basah.

Pembalap asal Italia itu tetap saja kesulitan menerka darimana asalnya ketangguhan RC16 KTM setiap kali mentas di trek basah.

"Kami memiliki unggulan dalam pengereman. Tapi asimilasinya? KTM di trek basah sangat kompetitif sekali. Saya sangat ingin tahu tentang itu," kata Bagnaia.

"Entah bagaimana, cengkeraman ban (saya) cukup aneh. Di beberapa tikungan licin, di tikungan lain bisa mencengkeram. Saya tidak mengerti mengapa bisa begitu," kata Bagnaia membandingkan, usai tes Sepang yang sempat diguyur hujan.

Baca Juga: Marc Marquez Abaikan 2 Motor Honda yang Tak Berguna di Tes Sepang

Bagnaia masih belum memimpin hasil tes pramusim 2023 di Sepang kali ini, meski Ducati berturut-turut memimpin lewat Marco Bezzecchi (VR46 Ducati) dan Jorge Martin (Pramac Ducati).

Banyak hal yang sedang diuji Bagnaia sehingga fokus pembalap jebolan VR46 Academy itu tidak cuma ada pada kecepatan lap time.

Selama tes Sepang sempat mengalami kondisi trek basah, Bagnaia berusaha untuk memahami motornya.

"Feeling saya di trek basah sudah jauh lebih baik daripada tahun lalu, sekarang sudah benar-benar terbantu," katanya.

"Kami tidak melakukan putaran di trek kering. Feeling saya nyaman dan ini sudah menjadi langkah maju sejak hari pertama tes," katanya lagi.

Baca Juga: Krisis Mental di Yamaha, Franco Morbidelli Mau Balapan Lebih Galak