Selain menambah keunggulan dalam rekor pertemuan, kemenangan Ahsan/Hendra kali ini juga mengantarkan mereka menuju babak ketiga Kejuaraan Dunia 2019.
Pada putaran 16 besar, ganda putra uggulan keempat itu sudah ditunggu oleh Alexander Dunn/Adam Hall asal Skotlandia.
Kedua pasangan tercatat belum pernah saling bertemu satu sama lain di lapangan pertandingan.
Sementara itu,satu ganda putra lainnya yang berhasil menyusul langkah Ahsan/Hendra adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Duo FajRi berhasil menang atas wakil Inggris, Marcus Ellis/Chris Langridge, seusai duel tiga gim dengan skor 14-21, 21-18, 21-14.
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Doddy Wiratama |