Sebelumnya, ganda putra peringkat ke-13 dunia itu juga sukses mengadang langkah kompatriot mereka sendiri, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda, pada putaran delapan besar.
Laga antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan melawan Takuro Hoki Yugo Kobayashi bakal menjadi partai penutup rangkaian babak final Kejuaraan dunia 2019.
Pada sisi lain, laga pamungkas Kejuaraan Dunia 2019 kali ini banyak didominasi oleh wakil dari Negeri Matahari Terbit.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2019 - Duel Ganda Putri Ini Pecahkan Rekor Baru
Selain Hoki/Kobayashi, Jepang juga meloloskan empat wakil lainnya dan sudah memastikan satu gelar juara dunia berada dalam genggaman.
Sebab, dua wakil di antaranya bakal melakoni duel derbi Jepang di nomor ganda putri melalui pertemuan Yuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
Laga antara Fukushima/Hirota dengan Matsumoto/Nagahara tersebut juga menjadi ulangan partai final ganda putri Kejuaraan Dunia 2018.
Baca Juga: 3 Laga Tercepat hingga Babak Perempat Final Kejuaraan Dunia 2019
Adapun dua wakil Jepang lainnya adalah Kento Momota (tunggal putra) dan Nozomi Okuhara (tunggal putri).
Babak final Kejuaraan Dunia 2019 akan dimulai pukul 12.00 siang waktu setempat atau 17.00 WIB (18/19 WITA/T).
Berikut jadwal lengkap babak final Kejuaraan dunia 2019, Minggu (25/8/2019).
Ganda Putri
Tunggal Putri
Tunggal Putra
Ganda Campuran
Ganda Putra
*) bergantung pada pertandingan sebelumnya
**) angka di dalam kurung menunjukkan status unggulan pemain/pasangan di Kejuaraan Dunia 2019
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |