SportFEAT.COM - Bursa transfer musim panas 2019 ditandai dengan keputusan Real Madrid merekrut kiper Alphonse Areola.
Real Madrid membuat kejutan pada deadline day bursa transfer musim panas 2019.
Pasalnya, ada kiper Alphonse Areola yang masuk dalam komposisi skuad Real Madrid.
Alphonse Areola dicomot Real Madrid dari Paris Saint-Germain (PSG) dengan status pinjam selama satu musim ke depan.
Baca Juga: 5 Klub Terboros di Bursa Transfer Musim Panas 2019 - Liga Spanyol Jorjoran
Seperti dikutip SportFEAT.com dari Transfermarkt, El Real mengeluarkan dana sebesar 2 juta euro (sekitar Rp31 miliar) 'saja' untuk meminjam Areola dari PSG.
Sebagai informasi, Real Madrid juga menjual kiper Keylor Navas ke PSG.
Namun, transfer Navas dan Areola dilakukan secara terpisah dan tidak memiliki konsekuensi yang saling berkaitan.
Adapun BBC mengklaim bahwa tidak ada klausul perekrutan secara permanen dalam proposal transfer Areola menuju Real Madrid.
Baca Juga: PV Sindhu Membuat Bulu Tangkis Kian Populer di India
Heureux d’être madridista #halamadrid @realmadrid
— Alphonse Areola (@AreolaOfficiel) September 2, 2019
Orgulloso de ser madridista #halamadrid @realmadrid https://t.co/Bc6lQm7vt0
Pertanyaannya, mengapa transfer Areola mengejutkan?
Jawabannya adalah, kiper berdarah Filipina ini memang tak pernah santer dikaitkan dengan El Real sepanjang musim panas 2019.
Kubu Santiago Bernabeu justru hangat dibicarakan bakal melakukan pemboyongan pemain baru kedelapan di posisi gelandang.
Nama-nama yang sebelumnya dirumorkan akan merapat ke Madrid di antaranya adalah Paul Pogba, Christian Eriksen, Bruno Fernandes, hingga Donny van de Beek.
Bahkan, pemain PSG yang lain, Neymar, juga disebut-sebut memiliki kans melenggang ke Madrid setelah sudah merasa tak nyaman di Paris.
Namun, kesemua rumor tersebut seolah mental dengan kedatangan Alphonse Areola.
Di sisi lain, seberapa penting penjaga gawang berumur 26 tahun itu menghuni skuad besutan Zinedine Zidane?
Untuk mengetahuinya, mari kembali mengingat tahun 2015, ketika Areola dipinjamkan PSG ke Villarreal.
Masa itu menandai peminjaman kali ketiga Areola ke klub lain.
Tetapi di Villarreal nama penjaga gawang jebolan akademi PSG ini mulai menarik perhatian, seperti dilansir SportFEAT.com dari MARCA.
Sepanjang musim 2015-2016, Areola mencatatkan 15 cleansheet dari 32 laga yang ia lakoni bareng Villarreal di Liga Spanyol.
Baca Juga: Liga 1 2019 - Fakta Unik Dibalik Kemenangan Perseru Badak Lampung
Jika dirinci, kiper bertinggi badan 195 sentimeter ini cuma kebobolan 26 gol dari 615 menit mentas.
Catatan itu menjadikan dia sebagai kiper ketiga terbaik dalam urusan mengantisipasi terjadinya gol di LaLiga.
Waktu itu, ia hanya kalah dari Jan Oblak (Atletico Madrid, 24 cleansheet), dan Claudio Bravo (FC Barcelona, 16 cleansheet).
Berkat penampilan itu, Areola mampu membawa klub beralias The Yellow Submarine nangkring di peringkat empat klasemen akhir Liga Spanyol musim 2015-2016.
Baca Juga: Jadwal Taiwan Open 2019 - Hafiz/Gloria Wajib Waspadai Pasangan Prancis
Sementara di level internasional, Areola jadi pahlawan timnas Prancis U-20, yang kala itu juga dihuni Paul Pogba, pada Piala Dunia U-20 2013.
Dalam laga final melawan timnas Uruguay di Istanbul, Areola mementahkan dua tendangan pada adu tendangan penalti.
Adapun menghuni tim utama PSG, ia telah mencatatkan 53 cleansheet dari 107 penampilan di berbagai ajang, dan hanya kebobolan 87 gol.
Jika dihitung secara matematis, rasio kebobolan Areola selama di PSG adalah 0,81 gol tiap tampil.
Baca Juga: Tak Terima Rekannya Dilanggar, Aaron Evans Cekcok dengan Alex dos Santos
Gambaran profil Areola tersebut bisa saja mengancam keberadaan Thibaut Courtois sebagai kiper utama El Real.
Maklum, Courtois terus tampil angin-anginan bersama Real Madrid.
Dari 38 penampilan bareng Madrid, gawang eks kiper Chelsea ini sudah 52 kali jebol. Ia juga baru mengemas 10 cleansheet.
Rasio kebobolan Courtois pun lebih buruk ketimbang Areola, yakni 1,3 gol per laga.
Statistik ini memungkinkan Zidane menjadikan Areola sebagai pilihan utama di bawah mistar gawang Real Madrid.
Penulis | : | Ahmad Tsalis |
Editor | : | Ahmad Tsalis |