Setelah melakoni 111 laga NBA dan FIBA World Cup 2019, pemain berzodiak Aquarius itu pun merasa jika kerja kerasnya telah terbayar lunas.
"Pada akhirnya, kemenangan membuat semuanya terasa begitu berharga," ujar Marc Gasol dikutip SportFEAT.com dari Marca.
"Saya tak pernah membayangkan ini sebelumnya. Namun semuanya telah terjadi dan di sinilah kami berada saat ini," tuturnya melanjutkan.
Baca Juga: 5 Tunggal Putra Penakluk Kento Momota Sepanjang 2019
Marc Gasol sendiri tampil cukup apik bersama La Rojas sepanjang gelaran FIBA World Cup 2019.
Dari delapan pertandingan yang dilakoni Spanyol hingga menjadi juara, Gasol mencatatkan rata-rata 14,4 poin, 5,5 rebound, dan 4,1 assist per laga.
Atas penampilan apiknya itu, Marc Gasol kemudian masuk ke dalam FIBA World Cup 2019 All-Star Team.
With you, the FIBA Basketball World Cup 2019 All-Star 5!
Bogdanovic (@LeaderOfHorde) ????????
— Basketball World Cup (@FIBAWC) September 15, 2019
@EvanFourmizz ????????
@ruuufio ????????
@MarcGasol ????????
@LScola4 ????????#WorldGotGame #FIBAWC pic.twitter.com/WcdwNT4zq5
Setelah ini, rasanya Marc Gasol bakal benar-benar berusaha menikmati masa liburan dengan sebaik mungkin.
Pasalnya pada awal Oktober nanti Gasol sudah harus berada di Kanada untuk mempersiapkan diri bersama Toronto Raptors.
Perjuangan Raptors dalam mempertahankan gelar juara sendiri bakal resmi dimulai pada 22 Oktober 2019 saat tampil sebagai laga pembuka NBA 2019/20.
Dalam laga tersebut, Toronto Raptors bakal menjamu New Orleans Pelicans di Scotiabank Arena, Toronto, Kanada.
Source | : | marca.com,clutchpoints.com |
Penulis | : | Doddy Wiratama |
Editor | : | Doddy Wiratama |