SportFEAT.COM - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari berhasil melewati hadangan perdana pada turnamen China Open 2019.
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari mampu melangkah ke babak kedua China Open 2019.
Kepastian tersebut didapat setelah ganda campuran peringkat Indonesia peringkat 19 dunia tersebut sukses memenangi babak pertama China Open 2019, Selasa (17/9/2019).
Rinov/Pitha memenangi laga tersebut setelah menaklukkan wakil Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.
Baca Juga: Eks Direktur Juventus Bilang, Maurizio Sarri Buruk untuk Sepak Bola
Baca Juga: Kerlon Moura Souza, Eks Inter Milan yang Khas Dengan Gaya Anjing Laut
Bermain di lapangan 1 Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, China, Rinov/Pitha menang dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-18, 16-21, 21-12.
Kemenangan tersebut sekaligus merevans kekalahan mereka saat menghadapi wakil Negeri Jiran yang berperingkat 14 dunia tersebut pada New Zealand Open 2019 lalu.
Pada pertandingan tersebut, Rinov/Pitha memang jauh lebih mengendalikan jalannya permainan.
Bahkan, kali ini sergapan-sergapan Pitha di depan net kerap kali membuat lawan tak berkutik dan justru salah mengantisipasi pukulan.
Tekanan yang terus diberikan Rinov/Pitha mampu membuat Tan/Lai kerap melakukan unforced error.
Sementara itu, menurut Rinov, penyebab kekalahan di gim kedua lebih banyak diakibatkan faktor kondisi angin lapangan.
Kondisi menang angin yang ada di kubu Rinov/Pitha pada gim kedua membuat mereka kewalahan dalam mengontrol bola.
Akan tetapi, hal tersebut mampu diatasi oleh kedua pemain muda tersebut.
Tekad dan semangat tinggi berhasil membawa mereka bangkit di gim ketiga.
Apalagi, Rinov/Pitha pun mengakui bahwa mereka enggan kembali melakukan kesalahan yang sama, yaitu terlena saat posisi unggul jauh.
"Waktu di game ketiga, kami seperti bilang ke diri sendiri, kami nggak mau keulang lagi kesalahan sebelumnya. Sudah leading terus kalah," ujar Pitha, dikutip SportFEAT.com dari Badminton Indonesia.
Baca Juga: Usai Sabet Gelar Juara, Della/Rizki Bakal Kembali
"Jadi mumpung dapat lapangan yang enak, kami jauhkan dulu poinnya, jadi nanti waktu pindah lapangan, sudah unggul jauh," imbuhnya.
Pada babak kedua China Open 2019, Rinov/Pitha bakal menunggu pemenang laga antara Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan) dengan wakil tuan rumah, Ou Xuan Yi/Feng Xue Ying.
Tak mau berandai-andai, RInov/Pitha berharap mereka mampu kembali melewati lawan-lawan di babak berikutnya dan berusaha untuk terus melakukan yang terbaik.
Baca Juga: China Open 2019 - Susy Susanti Tekankan Tak Boleh Banyak Buang Peluang
"Dari kaminya harus lebih tahan lagi fokusnya," kata Pitha.
"Ditambah lagi, kami kan sudah sama-sama tahu, sudah lama berpasangan, sudah sering dikirim ke mana-mana. Kami mau buktikan saja kalau kami bisa berikan yang terbaik," kata dara 20 tahun itu.
Selain Rinov/Pitha, dua wakil Indonesia lainnya juga berhasil melangkah ke babak kedua China Open 2019.
Dua wakil yang dimaksud adalah Tommy Sugiarto dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Sayangnya, langkah ketiga wakil Tanah Air tersebut gagal diikuti oleh Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Praveen/Melati langsung angkat koper di putaran 32 besar turnamen BWF World Tour Super 1000 tersebut setelah menelan kekalahan rubber game dari Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa (India).
Baca Juga: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty Punya Ambisi Gebrak 5 Besar Dunia
Berikut hasil sementara lima wakil Indonesia yang telah bertanding pada babak pertama di hari perdana China Open 2019, Selasa (17/9/2019).
Tunggal Putra
Ganda Putra
Ganda Campuran
*) angka di dalam kurung menunjukkan status unggulan
Source | : | Badminton Indonesia,SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |