Pertemuan antara kedua pasangan tersebut terjadi sekitar tiga tahun lalu.
Tepatnya pada fase penyisihan grup di ajang Olimpiade Rio 2016.
Kala itu, Ahsan/Hendra keluar sebagai pemenang dengan skor 21-18, 21-13.
Kemenangan tersebut menggenapi empat rekor tak terkalahkan Ahsan/Hendra atas Attri/Reddy.
Baca Juga: Usai Sabet Gelar Juara, Della/Rizki Bakal Kembali
Sebab dalam tiga pertemuan sebelum itu, Ahsan/Hednra juga selalu berhasil menjadi pemenang.
Namun demikian, ganda putra unggulan kedua turnamen China Open 2019 tersebut tentu saja tak boleh lengah.
Apalagi, Attri/Reddy kini memiliki rekan senegara sekaligus sparring partner yang mulai disegani dalam peta persaingan ganda putra dunia, yakni Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Selain itu, ganda putra India saat ini juga ditangani oleh pelatih sekaligus eks pemain ganda Indonesia, Flandy Limpele.
Baca Juga: Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty Punya Ambisi Gebrak 5 Besar Dunia
Selain Ahsan/Hendra, enam wakil Indonesia juga bakal melakoni babak pertama di hari kedua penyelenggaraan turnamen China Open 2019.
Salah satu yang bakal bertanding adalah tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting, yang berstatus sebagai juara bertahan.
Baca Juga: Inkonsistensi Masih Jadi PR Besar bagi 3 Ganda Putri Indonesia
Berikut jadwal lengkap wakil Indonesia pada babak pertama di hari kedua China Open 2019, Rabu (18/9/2019).
Tunggal Putra
Ganda Putra
Tunggal Putri
Ganda Putri
Ganda Campuran
*) bergantung pada pertandingan sebelumnya
**) angka di dalam kurung menunjukkan status unggulan pemain/pasangan pada China Open 2019
Source | : | BWF Tournament Software |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |