SportFEAT.COM - Marc Marquez memilih untuk tak lagi menjadi pembalap 'kedua' pada balapan MotoGP Aragon 2019, Minggu (22/9/2019).
Pembalap 26 tahun asal Spanyol tersebut memang cukup terbuka soal persiapannya untuk melakoni balapan MotoGP.
Pada MotoGP Aragon 2019 kali ini, Marc Marquez sudah bertekad untuk membidik posisi tertentu.
Jika menilik seri balapan MotoGP sebelumnya, yakni MotoGP San Marino 2019 pekan lalu, Marc Marquez bisa dibilang cukup cerdik.
Sepanjang gelaran balapan, pembalap Repsol Honda itu terus-menerus 'hanya' membuntuti rookie Fabio Quartararo (Yamaha Petronas) di urutan kedua.
Akan tetapi saat memasuki lap terakhir, Marquez berhasil membalikkan keadaan dan menyalip Quartararo di detik-detik terakhir.
Baca Juga: Link Streaming Final China Open 2019 - 1 Gelar Juara DIpastikan Milik Indonesia
Baca Juga: Bukan Manchester United Klub yang Sebetulnya Dituju Cristiano Ronaldo
Menjadi pembalap 'kedua' sepanjang berlangsungnya balapan MotoGP di Misano -yang notabene menjadi dominasi Yamaha- memang menjadi taktik jitu bagi Marquez.
Juara Dunia lima kali itu mampu mengikuti kecepatan para rider Yamaha sembari berusaha mencari celah.
Kendati demikian, kali ini di MotoGP Aragon 2019, Marquez secara gamblang menyebut bahwa dirinya kemungkinan besar tak akan mengulang taktik itu kembali.
Baca Juga: Final China Open 2019 - Momen 2 Mantan Ratu Bulu Tangkis Kembali Bersinar
Apalagi, kondisi lintasan yang jelas berbeda dengan yang lintasan di Misano.
"Di Misano, Fabio dan juga para rider Yamaha lainnya memiliki kecepatan yang lebih bagus daripada saya. Dan mereka seperti terlihat mampu terus-menerus mempertahankan lap time mereka dengan mudah," ujar Marquez.
Secara keseluruhan, Marquez mengungkap bahwa dirinya tak mau lagi menjadi yang kedua pada MotoGP Aragon 2019.
Baca Juga: Lepas Banuelos, Persija Tunjuk 2 Sosok Tak Terduga Jadi Pelatih Sementara
Marquez bertekad untuk langsung tancap gas sejak awal lap demi menjaga asanya untuk mempertahankan gelar juara.
Seperti yang diketahui, Marc Marquez telah membukukan hat-trick pada gelaran MotoGP Aragon sejak 2016 lalu.
"Di sini jelas bertolak belakang dengan Misano," ujar Marquez. Kali ini, saatnya untuk langsung menjadi yang terdepan sejak awal balapan," ucap Marquez.
"Karena jika saya tidak langsung berusaha menjadi yang terdepan sejak awal, akan ada banyak saingan nanti di barisan depan,"
"Saya tetap harus memahami kondisi lintasan, cuaca dan bagaimana kondisi motor saya. Satu demi satu, intinya (saya) tidak akan membiarkan adanya gap besar sejak awal bergulirnya balapan," imbuhnya.
Baca Juga: Alasan Indonesia Tetap Helat Formula E meski Merugi hingga 3 Tahun
Rangkaian balapan MotoGP Aragon 2019 sendiri bakal dimulai pukul 16.20 WIB dimulai dari kelas Moto3.
Adapun kelas premier MotoGP bakal dimulai pukul 18.00 WIB dengan menggelar 23 lap, dan dilanjutkan untuk kelas Moto2 pada pukul 19.30 WIB.
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |