Meski menonton secara langsung, Park Hang-seo tidak berbicara banyak tentang hasil pengintaian terhadap kekuatan Indonesia.
Justru pelatih 60 tahun itu banyak berbicara soal kekuatan Malaysia yang dipantau langsung oleh sang asisten, Lee Young-jin.
"Malaysia mempertahankan pelatih lamanya, tetapi mengubah susunan pemain yang digunakan," tutur Park Hang-seo bercerita.
"Serangan Malaysia juga tampak lebih tajam ketimbang saat Piala AFF lalu. Itu lah kesimpulan yang bisa saya ambil," ujarnya melanjutkan.
Baca Juga: Carolina Marin, Derita 226 Hari Dihapus 277 Menit Penampilan Gemilang
Pada kesempatan yang sama, Park Hang-seo juga sempat mendapat pertanyaan terkait kelanjutan kontrak bersama Timnas Vietnam.
Sejak 29 September 2017, Park Hang-seo mengemban double job sebagai kepala pelatih tim nasional U-23 dan senior Vietnam.
Mantan asisten Guus Hiddink kala menangani timnas Korea Selatan untuk Piala Dunia 2002 ini pun tergolong berprestasi dalam menangani Vietnam.
Park Hang-seo adalah sosok di balik kesuksesan Vietnam mebembus final Piala Asia U-23 2018 dan semifinal Asian Games 2018.
Di level senior, Park juga berhasil membawa Negeri Paman Ho menjadi juara Piala AFF 2018 dan menembus perempat final Piala Asia 2019.
Akan tetapi, momen indah yang diukir Park Hang-seo dengan Vietnam ini terancam berakhir karena proses negosiasi yang alot.
Park pun tak mau banyak membahas masalah kontrak karena mengaku fokus penuh menyiapkan laga kontra Malaysia dan Indonesia.
"Jangan tanyakan soal kontrak karena saat ini negosiasi tengah dibekukan. Saya hanya fokus persiapan untuk laga selanjutnya," tutur Park.
"Saya menempatkan diri sebagai pelatih Vietnam dan juga seorang profesional."
"Saya berkata kepada agen bahwa uang bukan segalanya. Agen harus menyampaikan ke manajemen (Vietnam) soal peran, visi, dan rencana yang saya miliki," tutur Park memungkasi.
Baca Juga: Vietnam Gagal Lolos Piala Asia U-16 2020 - Media Endus Konspirasi, Pelatih Sorot Hal Lain
Source | : | news.zing.vn |
Penulis | : | Doddy Wiratama |
Editor | : | Doddy Wiratama |