Terkait dengan targetnya saat ini, remaja kelahiran Kota Bogor, 7 November 2000, itu tak ingin muluk-muluk.
Meski sangat berharap bisa mendapatkan kesempatan bermain, Jardel mengakui akan terlebih dahulu menunjukkan kualitas terbaiknya di setiap sesi latihan tim.
“Untuk berharap dimainkan di Liga 1 pasti ada, tapi Jardel kembalikan lagi ke pelatih karena pelatih yang berkuasa untuk menentukan,” katanya.
Baca Juga: Kutukan September, Penyebab Tottenham Keok di Piala Liga Inggris
Jardel merupakan salah satu pemain muda berbakat yang dimiliki Diklat Persib.
Setahun silam, ia berhasil membawa Persib U-19 menjadi kampiun Liga 1 2018.
Jardel pun sukses menjalani laga debut bersama tim senior kala berhadapan dengan PSCS Cilacap dalam turnamen Piala Indonesia, 5 Desember 2018.
Senada dengan Jardel, pemain muda Maung Bandung lainnya yang dipromosikan ke tim senior, Ilham Qolba, mengaku sangat bersyukur.
“Pastinya saya bersyukur dan senang sekali karena bisa promosi ke tim senior Persib. Alhamdulillah ini rezeki yang harus saya syukuri,” ujar Qolba.
Ke depan, eks striker Persib U-20 itu pun berharap bisa menambah kekuatan tim khususnya di lini serang.
Bila diberikan kepercayaan dan mendapat kesempatan tampil, Qolba mengaku siap memberi kontribusi.
“Target saya pribadi sih pengen lebih baik tentunya. Kalau ada kesempatan dari pelatih, pastinya saya siap berkontribusi untuk tim ini,” ujarnya.
Baca Juga: Menunggu Kualitas Rp1,33 Triliun Matthijs de Ligt buat Juventus
Sebagai informasi, Qolba sudah menjalani debutnya bersama tim senior Persib pada 15 Agustus 2018 silam.
Kala itu, ia masuk sebagai pemain pengganti pada babak 128 besar Piala Indonesia saat Persib menghadapi PSKC Kota Cimahi di Stadion Wiradadaha, Tasikmalaya.
Tiga bulan setelahnya, nama Qolba kian tenar setelah sukses membawa Persib U-19 menjuarai Liga 1 U-19 2018 berkat gol tunggalnya ke gawang Persija Jakarta.
Source | : | Persib.co.id |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Ahmad Tsalis |