Di gim kedua, Fajar/Rian sempat tertinggal cukup jauh.
Beberapa pukulan mereka sudah terbaca oleh Ou/Zhang.
Fajar/Rian pun tak jarang mulai melakukan kesalahan sendiri.
Baca Juga: Cedera Warnai Penampilan 4 Wakil Ini di Babak Pertama Korea Open 2019
Dari 6-8, Fajar/Rian semakin jauh tertinggal hingga 7-12.
Meski sempat menyamakan kedudukan, Fajar/Rian akhirnya harus merelakan gim kedua menjadi milik Ou/Zhang dengan skor 20-22.
Pada gim ketiga, laga semakin seru. Kedua pasangan terus saling melancarkan serangan.
Baik Fajar/Rian maupun Ou/Zhang mulai kerap saling memberikan lob silang.
Namun, Fajar/Rian lebih mampu mempertahankan momentum mereka hingga tak pernah tersalip oleh Ou/Zhang.
Baca Juga: Honda Bisa Hebat di MotoGP Cuma karena Mukjizat Marc Marquez
Fajar/Rian pun akhirnya berhasil menuntaskan laga tersebut dengan skor akhir 21-15, 20-22, 21-16 dalam tempo 58 menit.
Pada putaran 16 besar Korea Open 2019, duet ganda putra peringkat enam dunia itu bakal melawan pemenang antara Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) atau pasangan senior wakil tuan rumah, Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol.
Saat berita ini ditulis, Lee/Wang sudah memenangi gim pertama atas Ko/Shin dengan skor 21-16.
Source | : | SportFEAT.com |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |