SportFEAT.COM - Pemain asing Persib asal Belanda, Kevin van Kippersluis, mengaku akhirnya menemukan chemistry dengan penyerang Ezechiel N'Douassel.
Kevin van Kippersluis dan Ezechiel N'Douassel akhirnya terkoneksi di lini depan ketika menjalani laga terakhirnya kontra Persipura.
Laga pekan ke-21 Liga 1 2019 yang dilangsungkan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Senin (23/9/2019) lalu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Persib.
Dalam laga tersebut, Kevin mengaku satu gol Persib yang diciptakan oleh N"douassel adalah kali perdana hasil kerja sama dengan striker asal Chad itu.
Baca Juga: Inkonsisten dan Tak Muda Lagi, Chan/Goh Sebut Mereka Masih Layak Jadi Ancaman
Kondisi tersebut diakuinya membuat semakin tahu apa yang diinginkan tandemnya itu di lini depan.
Ia akan mencoba mengulangi itu pada laga lanjutan Liga 1 2019 saat Maung Bandung berjumpa Madura United.
"Ya itu bagus, kami banyak berbicara soal hasil di pekan lalu dan kerja sama kami bersama semakin membaik di laga kemarin," kata Kevin, dikutip SportFEAT.com dari Liga Indonesia.
Source | : | liga-indonesia.id |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Nestri Yuniardi |