"Di sana banyak pemain besar. Saya kan mengagumi Virgil Van Dijk," katanya melanjutkan.
Pemain kelahiran 2 Februari 2003 ini akan langsung bertolak ke Jakarta sebelum nantinya berangkat ke Inggris.
Dalam program Garuda Select, Kakang bukanlah satu-satunya pemain Persib U-16 yang mendapatkan kesempatan.
Ia akan berjuang di program tersebut bersama dua rekannya, yaitu Erlangga Setyo dan Ferdiansyah.
Baca Juga: Gegara Pemain PSS Sleman Asal Ukraina, Bhayangkara FC Gagal Liburan
Kakang dan dua rekannya itu harus mempersiapkan diri mengikuti pelatihan selama sembilan bulan bersama tim Garuda Select di Inggris.
Pemain yang juga menjadi bagian Persib dalam ajang Elite Pro Academy PSSI U-16 ini mengaku mendapatkan tugas baru selama di Inggris.
"Sekarang ada tugas baru di Inggris dan saya juga bawa nama besar Persib," ujar Kakang.
"Saya fokus ke sana dan siap kerja keras lagi biar Persib juga bangga," katanya.
Baca Juga: Peringati HUT TNI, Inilah 5 Pesepak Bola yang Juga Seorang Prajurit
Tekad Kakang tak terlepas dari rasa sesalnya tak bisa mengantarkan Persib U-16 melaju ke semifinal Elite Pro Academy.
Akibat tiga kekalahan yang dialami, langkah Maung Ngora harus terhenti pada babak delapan Besar.
"Saya masih suka sedih kalau ingat kemarin. Tapi, kami sudah mengerahkan semua kemampuan cuma mungkin belum ada rezekinya," ujar Kakang memungkasi.
View this post on InstagramJadwal pekan ke-7 Liga Italia 2019-2020. . #ligaitalia #seriea #gridnetwork
Source | : | Persib.co.id |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Ahmad Tsalis |