SportFEAT.COM - Gelar Juara Dunia 2019 membuat Pusarla Venkata (PV) Sindhu berani menargetkan capaian medali emas pada Olimpiade Tokyo 2020.
PV Sindhu menjadi pebulu tangkis India pertama yang berhasil merengkuh titel Juara Dunia sepanjang sejarah bulu tangkis.
Pebulu tangkis tunggal putri 24 tahun itu juga mengakhiri tren buruknya di ajang Kejuaraan Dunia.
Sebab, sebelumnya PV SIndhu selalu lekat dengan gelar 'Silver Queen' lantaran kerap berakhir sebagai runner-up alias harus puas dengan medali perak.
Dua kali masuk final Kejuaraan Dunia (2017-2018), dua kali pula Sindhu mesti berakhir di podium kedua.
Kini, Sindhu pun semakin percaya diri.
Bahkan pemain kelahiran Hyderabad, India, itu sudah berani menargetkan untuk menyabet medali emas Olimpiade Tokyo 2020 mendatang.
Baca Juga: Ratchanok Intanon Bebas Doping, Ketua Bulu Tangkis Thailand Beri Peringatan Serius
Source | : | Times of India |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |