Otavio Dutra bisa memperkuat Skuad Garuda karena proses naturalisasi yang dijalani telah selesai dan kini sudah mempunyai paspor Indonesia.
Pemain belakang Persebaya Surabaya tersebut bahkan sudah bergabung dengan rekan-rekannya pada Sabtu (12/10/2019).
Baca Juga: Berita Liga 1 2019 - Alami Peningkatan dari Tahun Lalu, 6 Tim Dapatkan Lisensi AFC
Otavio Dutra pun mengaku sangat bangga bisa mendapat kesempatan memperkuat timnas Indonesia.
"Saya sangat senang dan enjoy. Sebelumnya saya juga sudah berlatih bersama teman-teman yang sudah banyak saya kenal," ucap Dutra.
Pemai kelahiran Brasil ini mengatakan bisa memperkuat Indonesia seperti mimpi yang menjadi nyata.
"Mimpi saya menggunakan jersey dan bermain bersama Timnas Indonesia, negara yang saya cintai," tutur Dutra.
"Sudah hampir 10 tahun saya di sini dan berdoa setiap hari agar saya bisa membantu Timnas Indonesia," ujar Dutra, dikutip SportFEAT.com dari PSSI.
Selain itu, pemain yang pernah mengantarkan Bhayangkara FC menjuarai Liga 1 2017 tersebut mengaku ingin membuat seluruh rakyat Indonesia merasa senang.
Otavio Dutra pertama kali menginjakkan kakinya di bumi pertiwi pada tahun 2010, dengan bergabung bersama Persebaya Surabaya selama dua tahun.
Baca Juga: Kualifikasi Euro 2020 - Susul Belgia dan Italia, 2 Tim Ini Pastikan Tampil ke Putaran Final
Selanjutnya Dutra sempat pergi ke timur jauh Indonesia dengan bergabung bersama Persipura Jayapura.
Lalu ia sempat mencicipi karier bersama Persegres Gresik United sebelum bergabung dengan Bhayangkara FC.
Di musim 2018, Otavio Dutra memutuskan kembali berseragam Persebaya Surabaya dan bertahan hingga saat ini.
Sementara itu, kemenangan atas Vietnam menjadi hal yang wajib diraih tim besutan Simon McMenemy pada esok hari.
Sebab, pada tiga laga sebelumnya Timnas Indonesia sudah mengalami kekalahan dari Malaysia (2-3), Thailand (2-3), dan Uni Emirat Arab (0-5).
Momentum bermain di kandang sendiri tentu akan dimanfaatkan secara maksimal olek skuad Garuda.
Source | : | PSSI.org |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Doddy Wiratama |