Baca Juga: Komentar Positif Bos MotoGP atas Pembangunan Sirkuit Mandalika di Lombok
Sementara itu, Cal Crutchlow merasa bahwa kunci untuk meraih kesukesesan memang dari aspek konsistensi. Tetapi, jika berkutat dengan aspek tersebut saja, menurutnya hal itu tidaklah cukup.
"kami harus terus meningkatkan performa kami. Saya bisa konsisten, tapi konsisten saja tidaklah cukup, itu masalahnya," ujar Crutchlow.
"Saya harap, kami mampu tampil lebih baik besok (di sesi FP selanjutnya -red) dan hasilnya positif dan bisa melesat ke jajaran depan,"
"Saya harus melatih dan meningkatkan cara membelok saya dan rem dan kembali mempelajari grip belakang. Itu semua yang sangat penting," katanya lagi.
Rangkaian sesi FP3 dan Fp4 MotoGP Malaysia 2019 bakal digelar pada Sabtu (2/11/2019).
Setelah menuntaskan empat sesi FP, seri GP Malaysia 2019 akan dilanjutkan dengan sesi Kualifikasi.
Adapun sesi balapan GP Malaysia 2019 akan dihelat pada lusa, Minggu (3/11/2019).
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |