Baca Juga: Marc Marquez Masih Dibikin Cemas oleh Maverick Vinales dan Fabio Quartararo
Pulang dari lawatan ke Padang dengan membawa satu poin saja jelas bukan menjadi tujuan utama Persija.
Terlebih, pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares, menyebut bahwa para anak-anak didiknya cukup banyak memberikan ruang bagi Semen Padang, terutama di babak pertama.
Tavares mengaku tak puas dengan hasil ini.
Terlebih, absennya empat pemain pada laga itu seperti Riko Simanjuntak, Rachmad Hidayat, Tony Sucipto, dan Ramdani Lestaluhu, juga disinyalir cukup mempengaruhi penampilan skuad yang lekat dengan kaus oranye itu.
Akan tetapi, ada satu sisi positif yang diambil Tavares dari hasil laga tersebut.
Eks pelatih Yokohama FC itu bahkan menyebut bahwa satu poin yang didapat dari laga melawan Semen Padang bakal dijadikan modal bagi Persija dalam menatap dua laga kandang yang tertunda.
Source | : | liga-indonesia.id |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |