Baca Juga: Ancaman dari Frank Lampard jika Para Pemain Chelsea Membangkang
Torehan tersebut jelas berbanding terbalik dengan apa yang dirasakannya bersama Repsol Honda musim ini.
Namun, Lorenzo masih tak melepas impian itu.
"Jika dilihat dengan situasi sekarang ini, impian tersebut memang terasa jauh dari jangkauan, mustahil. Tapi, segala kemungkinan masih bisa terjadi," ungkap Lorenzo dikutip SportFEAT.com dari Crash.
Lorenzo menyebut bahwa impian untuk menjadi rider juara dengan tiga tim pabrikan berbeda di kelas utama jelas akan sulit.
Akan tetapi, segala sesuatu di dunia MotoGP masih bisa terjadi bagi Lorenzo.
"Jelas memang sulit, sangat sangat sulit saya akui itu. Mau membayangkan saya naik podium saja rasanya seperti tidak mungkin sekarang ini," kata Lorenzo.
"Untuk sekarang itu memang seperti tidak mungkin. tapi di MotoGP, segalanya masih bisa terjadi,"
"Ada beberapa faktor yang menaungi setiap pembalap, bisa saja saya tampil 'menggila', bisa saja saya beruntung. Tapi, saya sendiri tidak mau bergantung pada keberuntungan,"
"Saya tidak mau menang dengan hanya bantuan keberuntungan atau memanfaatkan situasi buruk dari rider lain. Saya ingin menang karena memang saya layak menang dan saya mampu mengalahkan rider lain," tutupnya.
Baca Juga: Sisi Lain Gareth Bale yang Tidak Terungkap di Real Madrid
Source | : | Crash.net |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |