SportFEAT.COM - Kemenangan sukses diraih timnas Inggris kala menjamu Moldova pada Kamis (14/11/2019) malam waktu setempat.
Timnas Inggris meladeni perlawanan Montenegro dalam laga ketujuh Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Bermain di Stadion Wembley, London, Timnas Inggris sukses menggunduli tim tamu dengan skor akhir 7-0.
Baca Juga: Prancis Vs Moldova - Olivier Giroud Jadi Pemain Kunci Kemenangan Les Blues
Gol kemenangan Inggris dicetak oleh Alex Oxlade-Chamberlain (11'), Harry Kane (19', 24', 37'), Marcus Rashford (30'), Aleksandar Sofranac (OG 60'), dan Tammy Abraham (84').
Kemenangan yang diukir Timnas Inggris menghadirkan sejumlah fakta-fakta menarik bagi tim asuhan Garry Southgate itu.
Paling tidak, SportFEAT.com mencatat ada tiga fakta menarik dibalik kemenangan Harry Kane dan kolega tersebut.
1. Rekor assists Ben Chilwell
Pada laga tersebut, The Three Lions sukses memporak-porandakan pertahanan Timnas Montenegro.
Harry Kane menjadi aktor utama dengan koleksi tiga golnya ke gawang tim lawan.
Akan tetapi, Kane tak akan mampu mencetak tiga gol tersebut tanpa kontribusi bek Leicester City, Ben Chilwell.
Pemain yang juga menjadi incaran Manchester United ini tampil gemilang setelah mencetak hat-trick.
Namun, bedanya adalah Chilwell mencetak hat-trick assist pada menit ke-11, 18, dan 24.
3 - Ben Chilwell is the first England defender to provide three assists in a single match since Glen Johnson against Andorra in June 2009. Creator. #england1000 pic.twitter.com/84cpMJUsMs
— OptaJoe (@OptaJoe) November 14, 2019
Satu assist diciptakan untuk gol dari Ale Oxlade-Chamberlain dan sisanya ia berikan kepada bomber Tottenham Hotspur, Harry Kane.
Torehan itu sekaligus menjadikan Ben Chillwell pemain pertama yang sukses mencetak hat-trick assist bersama timnas Inggris setelah Glen Johnson.
Mantan pemain Liverpool itu menorehkan catatan tersebut pada 2009 saat timnas Inggris menjamu Andorra.
2. Harry Kane Lampaui Alan Shearer
Penyerang milik Tottenham Hotspur ini menjadi aktor utama di balik kemenangan timnas Inggris atas Montenegro.
Tiga gol yang ia sarangkan ke gawang Montenegro membuat dirinya kini telah mengemas 31 gol untuk timnas Inggris.
Torehan itu membuat Harry Kane sukses melewati catatan mantan penyerang timnas Inggris dan Newcastle United, Alan Shearer.
Selama berkarier bersama Tiga Singa, Shearer sukses mengoleksi 30 gol untuk timnas Inggris.
Harry Kane has now scored 31 goals for England making him the country’s sixth all-time top scorer. pic.twitter.com/Liii0x2ET6
— Coral (@Coral) November 14, 2019
Selain sukses melewati koleksi gol Alan Shearer, Harry Kane kini mempunyai agresivitas lebih baik dari sang legenda.
Apabila Shearer mencetak 30 gol dari 63 penampilan bersama timnas Inggris, Harry Kane hanya membutuhkan 44 penampilan untuk mengemas 31 gol.
Baca Juga: Malaysia Vs Timnas Indonesia - Bekal Positif Skuad Garuda Jelang Hadapi Harimau Malaya
3. Inggris Lolos ke Putaran Final Piala Eropa 2020
Kemenangan timnas Inggris atas Montengro semalam mempunyai arti ganda bagi tim besutan Gareth Southgate.
Kemenangan Tiga Singa atas Montenegro membuat mereka makin kokoh di puncak klasemen Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2020.
Harry Kane dan kolega mengumpulkan 18 poin hasil enam kemenangan dan sekali kalah dari tujuh laga yang telah dilakoni.
England booked their place at Euro 2020 with a win over Montenegro - but what do we know about what they can expect next summer?
Find out: https://t.co/HHlM5cNjyP pic.twitter.com/P46MQ7uk82
— BBC Sport (@BBCSport) November 14, 2019
Mereka unggul tiga angka dari Republik Ceko yang bertengger di posisi kedua klasemen sementara dengan koleksi 15 poin.
Selain kokoh di puncak klasemen, kemenangan tersebut sukses memastikan timnas Inggris tampil di putaran final Piala Eropa 2020.
Dengan hanya menyisakan tiga laga lagi, posisi timnas Inggris tak akan terlempar dari dua besar (syarat lolos otomatis Piala Eropa).
View this post on Instagram
Source | : | |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Doddy Wiratama |