Tim Mostoles Balompie mengubah namanya menjadi Flat Earth FC demi mendukung kampanye "Teori Bumi Datar".
Pergantian nama dilakukan setelah klub yang bermarkas di salah satu distrik di Madrid itu memastikan diri promosi ke kasta keempat Spanyol pada akhir musim lalu.
Keputusan itu diambil oleh presiden klub, Javi Poves, sehingga ketika tampil di Tercera Division Grup 7 musim ini Mastoles Balompie sudah menyandang label Flat Earth FC.
Poves mempunyai alasan tersendiri mengapa dirinya memutuskan untuk mengubah nama klub miliknya.
Javi Poves menganggap teori bumi bulat hanya sebuah konspirasi global yang memiliki tujuan buruk.
Oleh sebab itu, Poves memutuskan untuk mengubah nama klub sebagai bentuk perjuangan para penganut teori bumi datar.
"Kami adalah klub sepak bola profesional dari Tercera Division di Spanyol," ujar Poves, dikutip SportFEAT.com dari Marca.
"Kami dilahirkan untuk menyatukan suara jutaan pengikut gerakan bumi datar dan semua orang yang mencari jawaban dan kebenaran yang sejati tentang bentuk bumi," katanya.
— Flat Earth FC (@FlatEarth_FC) August 30, 2019
Penganut teori bumi datar sebetulnya sudah eksis sejak 1950-an.
Setelah sempat menghilang, para penganutnya kembali berkembang dan menjadi besar dalam beberapa tahun terakhir.
Hal ini tak terlepas dari kepopuleran video teori bumi datar yang mudah ditemui di berbagai platform media sosial, seperti YouTube, Facebook, twitter, atau instagram.
Bahkan para pengikut teori ini sudah beberapa kali mengadakan konferensi di Amerika Serikat pada 2017-2018.
Tujuan utama mereka adalah meyakinkan banyak orang bahwa bumi memang datar dan menolak fakta ilmiah yang menyebut bahwa bumi itu mempunyai bentuk bulat.
"Sepak bola adalah olahraga yang paling populer dan punya dampak terbesar di dunia," ujar Poves
"Menciptakan sebuah klub yang didedikasikan untuk gerakan bumi datar adalah cara terbaik untuk selalu muncul di media."
"Flat Earth adalah klub sepak bola pertama yang pengikutnya disatukan oleh hal yang paling penting, yaitu sebuah gagasan," tutur Poves memungkasi.
Pada aksi debutnya di kompetisi kasta keempat Liga Spanyol musim ini, Flat Earth FC mampu tampil cukup apik.
Sebagai tim pendatang baru mereka bisa stabil berada di papan tengah.
Dari 13 pertandingan yang sudah dijalani, skuad asuhan Javier de Lucas itu ada di posisi ketujuh dengan koleksi 5 menang-5 seri-3 kalah.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Nuranda Indrajaya |
Editor | : | Doddy Wiratama |