Baca Juga: Insiden yang Menimpa Shi Yu Qi dan Son Wan-ho Jadi 'Sirine' bagi Jonatan Christie
Akan tetapi, mereka lagi-lagi harus menahan diri melaju ke final usai takluk dari Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) pada babak semifinal.
Torehan yang dibukukan Hafiz/Gloria sepanjang 2019 tentu menunjukkan tren menurun apabila dibandingkan pada tahun lalu, di mana mereka berhasil menjadi jawara Thailand Open 2018.
Selain masih belum berhasil mengantongi titel kampiun tahun ini, ada satu hal yang membuat gusar banyak penggemar bulu tangkis soal pola permainan mereka.
Tak terkecuali bagi salah satu legenda bulu tangkis Indonesia, Fung Permadi.
Fung Permadi adalah salah satu jajaran tim pelatih dari PB Djarum, klub yang membesut Gloria Emanuelle Widjaja.
Dilansir SportFEAT.com dari Antara, Fung rupanya memperhatikan betul performa Gloria.
Mantan pemain tunggal putra tersebut juga tidak segan mengomentari penampilan Gloria yang dinilainya masih 'angin-anginan'.
Salah satu hal yang menjadi kendala dari permainan Gloria, menurut Fung, adalah pola pikir untuk menang yang masih lemah.
"Yang saya tahu, mindset-nya (untuk menang) itu masih belum terlalu kuat. Bisa terlihat dari cara mainnya pun angin-anginan," ujar Fung.
Source | : | Antara |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |