SportFEAT.COM - Kekacauan yang mewarnai hari-hari pertama SEA Games 2019 di Filipina rupanya tak hanya dirasakan negara lain, tapi juga dialami oleh wakil tuan rumah.
Meski belum dibuka secara resmi, ajang SEA Games 2019 di Filipina sebenarnya sudah dimulai hari ini, Minggu (24/11/2019).
Ada beberapa cabang olahraga pada SEA Games 2019 yang sudah bergulir hari ini.
Akan tetapi, hari-hari pertama SEA Games 2019 justru diwarnai dengan beberapa kekacauan yang terjadi.
Bahkan, kekacauan persiapan pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara tersebut juga dirasakan oleh wakil tuan rumah sendiri.
Dilansir SportFEAT.com dari Fox Sports Asia, salah satu pemain sepak bola timnas putri Filipina, Hali Long, mengeluhkan soal akomodasi.
Keluhan tersebut dia tuangkan melalui postingan di akun facebook miliknya.
Baca Juga: 4 Fakta Menarik di Balik Keberhasilan An Se-young Sabet Gelar Juara Korea Masters 2019
Dari cerita yang diunggah Hali Long, timnas putri Filipina sampai di hotel yang disediakan pihak panitia SEA Games 2019 sekitar pukul 11.20 waktu setempat.
Akan tetapi, kamar-kamar bagi mereka dikatakan belum siap.
Rombongan timnas putri Filipina lantas menunggu kesiapan kamar sembari makan siang.
Namun, sampai pukul 14.15 waktu setempat, kamar mereka juga masih belum siap.
Yang membuat pemain 24 tahun itu lebih merasa frustrasi adalah, kapasitas kamar yang disiapkan oleh panitia SEA Games 2019 bukan dua orang per kamar, melainkan 4-5 orang per kamar.
Sesaat setelah itu, para rombongan timnas putri Filipina diarahkan untuk menunggu kamar mereka siap di ruang serbaguna hotel dengan tujuan agar tidak memenuhi lobi hotel.
Sebab, dari unggahan foto milik Hali Long, dia dan teman-teman beserta ofisial timnya memang tengah menunggu kamar mereka siap dengan memadati area lobi hotel.
Baca Juga: Kalah Dramatis di Korea Masters 2019, Asa Goh/Tan Lolos ke World Tour Finals 2019 Sirna
Hali Long pun lantas mengungkapkan kekecewaannya terhadap fasilitas akomodasi yang dia dan timnya rasakan pada SEA Games 2019.
"Sedih rasanya jika menyadari bahwa kami diperlakukan seperti ini padahal kami sendiri tuan rumah," tulis Hali.
"Saya tidak bisa membayangkan bagaimana jika hal seperti ini menimpa tim negara lain," lanjutnya.
Kekecewaan Hali Long terhadap buruknya akomodasi SEA Games 2019 seolah melengkapi kekacauan yang sebelumnya menimpa empat negara lain.
Empat negara tersebut adalah Timor Leste, Thailand, Mymanmar dan Kamboja.
Timnas sepak bola dari keempat negara tersebut dilaporkan juga menerima 'sambutan' yang kurang baik setelah mendarat di Filipina untuk melakukan perisapan SEA Games 2019.
Baca Juga: SEA Games 2019 - 4 Negara Jadi Korban Kelalaian, Pihak Filipina Layangkan Permintaan Maaf
Source | : | Fox Sports Asia |
Penulis | : | Nestri Yuniardi |
Editor | : | Nestri Yuniardi |