Persaingan ketat di Grup E adalah penyebabnya. The Reds memang ada di urutan pucuk klasemen dengan sembilan poin.
Akan tetapi, bisa jadi mereka digusur Napoli (8 angka) dan FC Salzburg (4) dan gagal ke babak lanjutan dalam dua laga tersisa. Hal itu juga berlaku bagi dua tim terakhir yang disebut.
???????? pic.twitter.com/6ZkQbp54fX
— Liverpool FC (@LFC) November 26, 2019
Oleh sebab itu, laga nanti diprediksi berjalan seru karena baik Liverpool dan Napoli berhasrat merebut tripoin demi tiket fase gugur.
Di kubu The Reds, cuma Joel Matip dan Xherdan Shaqiri yang tidak bisa tampil karena cedera.
Sementara itu, I Partenopei sedikit pincang karena dua penyerang andalannya, Arkadiusz Milik dan Lorenzo Insigne, mengalami cedera.
Ada pula bek sayap Kevin Malcuit yang masih menjalani masa penyembuhan.
Laga krusial lain juga terjadi di Grup F, tepatnya duel antara FC Barcelona dan Borussia Dortmund di Stadion Camp Nou dengan kick-off pukul 03.00 WIB.
Source | : | Uefa.com |
Penulis | : | Ahmad Tsalis |
Editor | : | Ahmad Tsalis |