Dengan musim yang tinggal menyisakan empat laga maka Bali United berhak mengunci gelar juara Liga 1 2019 secara prematur.
Hal itu dapat terjadi lantaran keunggulan 16 poin Sedadu Tridatu tak mungkin lagi diimbangi kontestan lain yang maksimal meraih 12 poin di sisa musim.
Kini persaingan di papan atas Liga 1 2019 praktis tinggal memperebutkan satu slot (kemungkinan, red) Zona Asia yang bisa ditebus jika finis sebagai runner up.
Persaingan pun masih sangat terbuka dengan Persipura Jayapura sebagai pemegang pole position untuk perebutan tempat tersebut.
Sementara itu, persaingan yang tak kalah sengit juga terjadi pada zona degradasi Liga 1 2019.
Hingga memasuki pekan pertandingan ke-30, belum ada satu pun tim yang dipastikan terdegradasi dari Liga 1.
Semen Padang yang berada di dasar klasemen dengan 28 poin secara matematis masih memiliki peluang untuk terhindar dari jerat degradasi.
Hal yang sama juga bakal dialami Perseru Badak Lampung dan Kalteng Putra yang secara berurutan menduduki peringkat ke-16 dan 17 klasemen Liga 1 2019.
Berikut rekap hasil pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2019:
Minggu, 1 Desember 2019
Senin, 2 Desember 2019
Source | : | liga-indonesia.id |
Penulis | : | Doddy Wiratama |
Editor | : | Doddy Wiratama |